-->

BPS Rembang Mengajak Kaum Milenial Aktif Dalam Sensus Penduduk Tahun 2020


www.sman1pamotan.sch.id - Hari ini (Jumat, 17/01) BPS Kabupaten Rembang mengadakan kegiatan BPS goes to School & Campus di SMA Negeri 1 Pamotan. Bertempat di Aula, semua siswa dan para guru mendapatkan sosialisasi metode Sensus Penduduk Tahun 2020.

Menurut Hardono, Kasie Integrasi Pengolahan dan Desiminasi Statistik BPS Kabupaten Rembang, sosialisasi yang menyasar  para siswa ini bertujuan untuk menggandeng kaum Milenial agar aktif dalam Sensus Penduduk tahun 2020.

"Anak-anak SMA yang bagian dari kaum milineal ini sangat dapat membantu dalam proses sensus penduduk secara online tahun ini, setidaknya menjadi responden per individu hingga membantu saudara-saudara saat sensus online nanti" tegas Hardono.

Kegiatan ini disambut Kepala SMA N 1 Pamotan, Fatkhur Rozi, dengan antusias. Dalam sambutannya, Rozi menekankan manfaat materi sosialisasi untuk proses sensus nanti.

"Kami pesan kepada Nara Sumber (Hehardana, S. St) juga  menjelaskan fenomena bonus demografi saat ini, agar anak didik kami dapat menyiapkan diri pascalulus nanti," harap Fatkhur Rozi.

Kegiatan BPS goes to School & Campus tampak berlangsung meriah. Pihak BPS bahkan menyediakan ratusan souvenir tematik sensus penduduk yang sangat menarik minat siswa.

"Harapan kami, mereka kaum Milenial ini dapat membantu sensus pada tanggal 15 Februari hingga 31 Maret nanti, " harap Kepala Kasie IPDS BPS Kabupaten Rembang.

Menjelang sholatJum'at, kegiatan sosialisasi ini ditutup.



Penulis: Humas SMA N 1 Pamotan
Penyelaras: Admin
Foto: Humas SMA N 1 Pamotan