-->

IHT GSM Dan Evaluasi PJJ Oleh Cabang Dinas Wilayah III Jawa Tengah

www.sman1pamotanrembang.sch.id-Dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran di era pandemi, SMA Negeri 1 Pamotan menggelar IHT Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) dan evaluasi Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (17/11) di aula SMA N 1 Pamotan.

Dalam acara tersebut hadir Hariyanto, SE., MM. Selaku Kasi SMA/SMK Cabdin Wilayah III Provinsi Jawa Tengah, Fatkhur Rozi, S.Pd., M.Kom Selaku Kepala SMA Negeri 1 Pamotan, serta bapak/ibu Guru dan Karyawan SMA Negeri 1 Pamotan. 

Adapun susuna acara tersebut, yang pertama menyanyiakan lagu Kebangsaan Indonesia Raya; Sambutan dari Kepala Sekolah sekaligus Membuka Acara; Do'a; Penutup; dan dilanjutkan In House Training dengan narasumber Hariyanto, SE., MM. 

Dalam sambutannya, Kepala SMA Negeri 1 Pamotan, Fatkhur Rozi, S.Pd., M.Kom menyampaikan terkait GSM pihaknya telah membentuk tim guna menyusun program tersebut namun semua belum dapat direalisasikan karena pandemi covid-19 yang mengharuskan siswa belajar secara daring. 

Selain itu beliau juga memberikan apresiasi kepada para guru yang telah mengimplementasikan program GSM dalam Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), diantaranya dengan media audio visual, podcast, dan Quiz. Hal ini diharapkan dapat di contoh oleh semua guru sehingga PPJ lebih menarik dan tujuan pembelajaran dapat lebih mudah dicapai.

Selanjutnya arahan dari Hariyanto, SE., MM tentang Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM). Sebagai contoh beliau mengadopsi cara mengajar ala Finlandia yang sederhana, efektif, dan menyenangkan. Sekolah di Finlandia mengedepankan lima hal yang menjadi fokus dalam mengajar yaitu kesejahteraan, rasa dimiliki, kemandirian, penguasaan, dan pola pikir.

Di sesi terakhir Hariyanto, SE., MM berpesan agar dalam mengajar guru lebih mngedepankan kerja cerdas bukannya kerja keras, agar pembelajaran berjalan secara efektif dan efisien dengan begitu diharapkan hasil yang dicapai lebih maksimal.

Foto: Suasana ruang IHT yang telah disiapkan sebelum acara dimulai
(Fotografer: Satrio Pambudi, 2020)

Foto: Pembukaan IHT GSM Dan Evaluasi PJJ oleh Cabang Dinas Wilayah III Jawa Tengah dan Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Pamotan
(Fotografer: Satrio Pambudi, 2020)

Foto: Hariyanto, SE., MM selaku narasumber dalam IHT GSM Dan Evaluasi PJJ
(Fotografer: Satrio Pambudi, 2020)

Suasana IHT GSM dan Evaluasi PJJ yang diikuti oleh Dewan Guru dan Staf Tata Usaha 
(Fotografer: Satrio Pambudi, 2020)


Penulis : Satrio Pambudi
Penyelaras: Satrio Pambudi
Fotografer: Satrio Pambudi

Lampiran 
SK Kegiatan 
Notulensi